Merasa Bersalah Antonio Conte Dipecat, Son Heung-min Minta Maaf
Kamis, 30 Maret 2023, 01:01 WIB
LONDON – Pelatih Tottenham Hotspur Antonio Conte dan Son Heung-min saat konferensi pers jelang laga Liga Champions di Tottenham Hotspur Training Centre, London, Inggris, Selasa (7/3/2023) waktu setempat. Asisten pelatih Tottenham Hotspur itu mengaku bingung
SEOUL – Pelatih Tottenham Hotspur Antonio Conte, resmi diberhentikan dari jabatannya pada Minggu (26/3/2023). Striker Spurs asal Korea Selatan Son Heung-min, meminta maaf karena merasa bersalah kepada pelatih asal Italia tersebut.
Conte dipecat sebagai pelatih Tottenham setelah mengkritik para pemainnya karena egois menyusul hasil imbang 3-3 di Southampton. Dia mengatakan, para pemainnya tidak menunjukkan semangat yang baik di lapangan.
Son pun mengaku senang berada di bawah bimbingan Conte. Pemain asal Korea Selatan itu pun meminta maaf kepada Conte karena merasa bersalah atas keputusan yang diambil pihak klub.
“Sebagai pemain, saya sangat menyesal. Dia adalah pelatih kelas dunia, dan kami melalui perjalanan yang luar biasa bersama,” kata Son Heung-min seperti dikutip dari Independent, Rabu (29/3/2023).
Selain itu, kata Son, ia harus bisa menampilkan permainan yang lebih baik. Pemain berusia 30 tahun itu merasa sangat bertanggung jawab atas kegagalan Conte di Tottenham.
“Seharusnya saya bermain lebih baik. Saya merasa bertanggung jawab atas kepergiannya karena saya tidak banyak membantu klub.
Meski begitu, Son juga berterima kasih atas kerja keras yang diperlihatkan selama kurang lebih 1,5 tahun bersama The Lilywhites. Son pun menegaskan akan selalu mendukung Conte ke depannya.
“Saya berterima kasih atas apa yang telah dia lakukan. Dia adalah pelatih hebat dan memiliki banyak pengalaman. Saya akan mendukungnya,” tutupnya.
Editor: Furqon Al Fauzi
Ikuti Sportsstars News di Berita Google